Hari Anak Nasional 2011

Kamis, 29 November 2012

MENANAM MANGROVE BERSAMA MENTERI LINGKUNGAN HIDUP



Cihuuy... Foto bersama Pak Menteri... ^^



Alohaaaa…. Hai teman-teman.. apa kabar??? Salam ANTARCIL dari SD TARAKANITA 3!!! ^^.

ANTARCIL kembali datang demi membagikan kabar apa saja yang telah ANTARCIL lakukan baru-baru ini dalam rangka cinta lingkungan.

Pada tanggal 23 Oktober 2012 yang lalu, kami bersama dengan anak-anak yang bersekolah di Yayasan TARAKANITA se Jakarta dan Tangerang melakukan aksi nyata peduli lingkungan dengan menanam pohon mangrove.

 Lihat aksi nyata kami...


Kami jauh-jauh pergi ke Pesisir Pantai Pulo Cangkir, di kecamatan Kronjo, kabupaten Tangerang untuk menanam 3000 bibit mangrove. Ini merupakan salah satu aksi nyata kami bersama Yayasan TARAKANITA yang sangat peduli dengan lingkungan kita yang sudah semakin rusak.

Aksi ini merupakan salah satu cara kami Memperingati Hari Cinta Puspa dan Satwa Nasional 2012. 

Tidak tanggung-tanggung lho, Menteri Lingkungan Hidup Indonesia Prof. Dr. Balthasar Kambuaya beserta jajaran pemerintahan propinsi Banten dan Kabupaten Tangerang juga datang untuk memberikan dukungannya.


Menteri Lingkungan Hidup Indonesia Prof. Dr. Balthasar Kambuaya



Sekitar 600 peserta dari siswa-siswi Tarakanita jenjang SD-SMA/K, pramuka, bersama kelompok nelayan, petani dan LSM lingkungan hidup bergotong royong  menanam 3000 bibit tersebut.

Semoga aksi nyata yang kami lakukan banyak dicontoh teman-teman lainnya ya… demi mengembalikan lingkungan kita yang sejuk, asri dan hijau.

Sampa jumpa di lain waktu yaaa… always Go GREEN, my friends!!!

“PEDULI OZON” dari SD TARAKANITA 3



“PEDULI OZON” dari SD TARAKANITA 3


Haii teman-teman sekalian… ANTARCIL datang kembali membawa kabar seputar kegiatan cinta lingkungan yang kami anak-anak SD Tarakanita 3 lakukan…

Bulan September yang lalu, dalam rangka hari Ozon internasional, kami bersama guru, karyawan, serta orang tua mengadakan aksi damai kampanye Hari Ozon.

Tepatnya tanggal 15 September 2012, kami pergi ke daerah padat kendaraan bermotor di kawasan Slipi demi memberitahu dan mengkampanyekan kepada masyarakat kalau kita harus menjaga lapisan Ozon yang ada di bumi. 

            Kami membawa spanduk peduli Ozon, himbauan untuk mengurangi pemakaian barang-barang yang merusak Ozon, serta menyanyikan lagu-lagu cinta lingkungan. 

            Cukup sukses lho.. sampai-sampai aksi damai yang kami lakukan, ternyata diliput oleh Koran Berita Kota lho… (jadi malu – tapi bangga juga lho ^.^ foto kita ada di Koran.. hehehe )

            ANTARCIL berharap semoga teman-teman juga dapat melakukan hal yang sama bahkan bisa lebih baik, supaya lingkungan kita tidak semakin rusak..

Oke teman-teman……!!!  Sampai jumpa di lain waktu… ^^,